twitter
    Find out what I'm doing, Follow Me :)

Angel-Lite, Games buatan Gamer Indonesia

http://www.detikinet.com/images/content/2009/06/25/654/nusol285.jpg
Mau mengembangkan game online? Tim Nusantara Online, didukung oleh Kementerian Ristek, telah menyiapkan sebuah game engine bernama Angel Lite dan buku petunjuk membuat game secara cuma-cuma. Bagaimana cara mendapatkannya? Tim di balik pengembangan game Nusantara Online telah menyiapkan sebuah game engine bernama Angel Lite yang bisa digunakan secara cuma-cuma oleh pengembang game di Indonesia. Angel Lite merupakan versi generik dari game engine Angel yang dikembangkan oleh Tim Sangkuriang, salah satu tim di balik Nusantara Online.


Heru Nugroho, Managing Director Nusantara Online, mengatakan mereka juga akan menyebarkan buku panduan membuat game online. "Siapapun yang mau, bisa menggunakan ini untuk membuat game mereka sendiri," ujar Heru. Angel Lite merupakan game engine yang bisa dimanfaatkan untuk membuat game tiga dimensi online. Menurut Heru, berbekal Angel Lite pengembang sudah bisa membuat game sederhana seperti @Pong (dibaca: a pong), selain itu Angel Lite juga bisa dimanfaatkan sebagai dasar membuat game yang lebih rumit.

Bagaimana cara mendapatkan Angel Lite dan buku panduan mengembangkan game itu? Salah satu caranya, pihak yang berminat bisa mendaftarkan dirinya melalui thread khusus di: http://forum.detikinet.com/showthread.php?t=29399

SBY menggunting Pita Game Nusantara Online

Setelah melewati tahap pembuatan yang cukup lama, kini game Nusantara Online telah menyelesaikan tahap pengembangannya. Bersamaan dengan Pekan Produk Kreatif Indonesia (PPKI) 2009, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pun akan meresmikan game tersebut. Berbeda dengan kebanyakan game online yang telah beredar di Indonesia, game ini memiliki latar sejarah Indonesia. Sangkuriang Studio selaku pengembang game ini, memilih untuk mengangkat sejarah Indonesia dan menuangkannya dalam sebuah game online yang cukup interaktif. Rencananya, Presiden SBY akan meresmikan game ini pada pembukaan Pekan Produk Kreatif Indonesia (PPKI) 2009 di Jakarta Convention Center (JCC).

"Konsep yang ada dalam Nusantara Online sama dengan slogan PPKI 2009. Menjadikan Budaya dan Teknologi sebagai Basis Pengembangan Ekonomi Kreatif Indonesia. Mungkin hal itu yang membuat (SBY) ingin meresmikan game ini," papar Heru Nugroho, Managing Director Nusantara Online. Namun, meski akan diresmikan SBY, game Nusantara Online belum akan diluncurkan secara komersial. Saat ini game tersebut masih dalam tahap ujicoba dan baru bisa dimainkan di wilayah Bandung.

Sumber : http://bukucatatan-part1.blogspot.com/    Kunjungi Juga 

1 komentar:

Anonim mengatakan...

pinter juga tim indonesia, maju teruss...

Posting Komentar

Tulis Komentar Anda Disini...!!

 
back to top